MIUI 10 segera rilis, apa saja fitur barunya?

MIUI 10


Kabarnya MIUI 10 sebentar lagi akan dirilis di banyak smartphone xiaomi. Untuk sekarang, kita harus puas dulu dengan MIUI yang masih duduk di angka 9 dengan mesin android marshmallow sampai android oreo.

Lalu, MIUI 10 nanti dikabarkan akan datang dengan mengusung perubahan signifikan dalam segi tampilan, dan update nanti adalah perubahan terbesar dalam sejarah MIUI.

Kalau Anda sudah tidak sabar lagi melihat bagaimana MIUI 10 ini, sudah banyak youtuber tekno yang menunjukkan versi betanya, Anda bisa mencari video-video di YouTube. Tapi kalau Anda sedang ada di mode hemat kuota, silahkan baca artikel ini.


Tampilan, Tema, dan Wallpaper baru


Seperti yang saya bilang sebelumnya, update MIUI 10 nanti adalah merupakan update terbesar yang dilakukan xiaomi, banyak perubahan tampilan dan UI yang dirombak habis habisan.

Tampilan menu baru, setting baru, dan nav baru. Yang pasti lebih segar dari versi sebelumnya, dan tentu saja lebih enak dilihat.

Tapi sayangnya, untuk Anda yang suka gonta-ganti tema di smartphone, masih banyak tema yang belum support dengan MIUI 10 ini. Tapi tenang saja, ini hanya persoalan waktu, pasti nanti akan diperbarui lagi. Hanya saja menunggu itu kadang tak menyenangkan.


MIUI 10


Panel Notifikasi Dirombak Habis-Habisan


Ini adalah bagian terbaik, setidaknya menurut saya.

Karena bagian panel notifikasi dan quick action adalah bagian yang paling sering saya lihat, selain chat mantan tentu saja. Jadi rombak besar di bagian ini pasti akan membuat pengalaman berbeda dalam menggunakan smartphone.

Bahkan, percaya atau tidak, tak sedikit teman-teman saya yang mengunlock, mengganti, dan membongkar pasang ROM ponsel mereka hanya untuk mencari tampilan notifikasi dan quick action yang cantik menurut mereka.

Tapi mungkin kali ini tidak perlu lagi bongkar pasang. Tampilan notifikasi MIUI 10 sangat fresh dan bersih, icon-icon baru tersusun rapi, apalagi bagian slider kecerahan layar yang sangat interaktif.

Bagian belakang yang blur saat menurunkan notifikasi juga menambah nilai elegan di ROM ini. Nilai 9 untuk tampilan baru ini.


Notifikasi





App Switcher 2 Kolom


Hanya untuk yang masih bingung, mana baris dan mana kolom.
Kalau baris, bertumpuk dari atas ke bawah. Sedangkan kolom, berjajar dari kiri ke kanan.

Ok ...

Update app switcher 2 kolom kali ini memberikan tampungan view aplikasi lebih banyak dalam satu layar, tentu saja hal ini memudahkan berganti dari satu aplikasi ke aplikasi yang lain. Selain kegunaan, tampilan seperti ini juga terlihat lebih bersih, daripada app switcher google stock yang bertumpuk.

Lalu untuk beberapa action ke aplikasi, seperti split screen, info, atau lock aplikasi sangat simpel. Anda hanya perlu klik dan tahan pada salah satu aplikasinya, akan muncul beberapa pilihan action disana.


App Switcher

App Option


Volume Slider Bergaya Android Pie


Sebenarnya desain slider volume seperti ini sudah ada di beberapa ponsel. Tapi bedanya, kalau desain seperti ini diusung oleh sebuah custom ROM, bukan tergantung pada androidnya, maka update kecil seperti ini sangat ditunggu oleh beberapa orang.

Kita tahu tak semua smartphone mendapatkan update android P. Xiaomi juga tidak memberikan upgrade android P di beberapa smartphonenya, tapi karena xiaomi menanamkan slider samping ini di ROM-nya tanpa harus memakai android P, beberapa ponsel yang memakai android dibawah P pasti bisa ikut merasakannya.

Karena jujur saja, slider seperti ini sangat amat responsive sekali. Posisinya mudah dijangkau jempol, bahkan kalau Anda ada di mode landscape, slidernya tetap menyesuaikan ada di samping.

Lalu untuk fitur tambahannya, Anda juga bisa mengatur timer untuk mode silentnya.


Slider Volume

Slider Volume

Slider Volume





Screen Recorder Lebih Canggih


Poin ini lepas dari sisi tampilan, kali ini datang update di bagian screen recorder atau perekam layar bawaan smartphonenya.

Untuk Anda yang belum tahu, screen recorder versi sebelumnya, suara yang direkam berasal dari mic luar. Jadi, kalau misalnya Anda merekam game, hasilnya bukan hanya suara gamenya yang terekam, tapi juga suara di sekitar ruangan.

Nah, di update MIUI 10 nanti, ada opsi untuk merekam suara internalnya saja, jadi suara yang ada di luar tidak akan bisa terekam. Tentu ini akan membuat hasil record Anda menjadi lebih jernih.

Tapi ada beberapa kabar buruk, tidak semua smartphone xiaomi yang mendapatkan MIUI 10, juga mendapatkan update internal sound ini.


System Sound


Ok, itu dia beberapa fitur-fitur baru di MIUI 10 yang akan dirilis sebentar lagi. Kita hanya perlu menunggu, tak perlu buru-buru mencoba versi betanya, apalagi Anda yang tidak pernah mengotak-atik ponsel.

1 Response to "MIUI 10 segera rilis, apa saja fitur barunya?"

  1. bet365 Casino Promo Code 2021 - Viecasino.com
    Bet365 is one 카지노 가입 쿠폰 of the most renowned bet365 online gambling platforms in the world and bet365 is popular for its generous welcome bonus, a welcome bonus,  Rating: 4 · ‎Review by Viecasino

    ReplyDelete

Spam comment & Backlink akan di hapus.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel